Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kenapa harus ada kuota? Kenapa tidak unlimited? Begini Penjelasannya

Zaman teknologi semakin hari semakin berkembang dengan pesat. Dulu kita untuk berkomunikasi jarak jauh hanya menggunakan telpon kabel yang hanya bisa digunakan dirumah saja.

Tapi sekarang telpon bisa dibawa kemana-mana, bahkan bukan hanya berkomunikasi melalu media telpon saja. Kita sekarang bisa menggunakan internet.
Keunggulan internet itu sangat banyak, bisa berkomunikasi dengan cara chatting, nelpon, video call, dan bahkan browsing dan streaming/ nonton film. Padahal waktunya hanya beberapa tahun lalu.

Tetapi untuk menggunakan kuota internet kita diperlukan yang namanya kuota. Ya kuota internet, adalah syarat agar kita bisa malakukan selancar di dunia maya.

Kuota diberikan oleh penyedia layanan telpon selular seperti telkomsel, indosat, three, XL, Axis smartfren dan masih banyak lagi.

Yang menjadi masalahnya adalah kenapa sih kuota itu dibatas, misalnya 2 GB sampai 10 GB dan harganya cukup terbilang mahal dan juga kuota tersebut dibatas waktunya. Kenapa gak bisa unlimited gitu? Pasti kalian semua pernah bertanya seperti itu bukan?

Apa itu kuota?
Sebelumnya ada yang tau kuota itu apa? Kuota adalah batasan, jatah, atau jumlah yang sudah ditentukan. Ternyata ada beberapa alasan kenapa harus ada kuota, kenapa tidak unlimited saja? Berikut ini adalah alasan kenapa harus ada kuota.

1. Agar bisa mengontrol pengeluaran uang
Fungsi yang pertama adalah agar kamu bisa melihat bagaimana penggunaan kuota dalam masa waktu tertentu. Bayangkan jika unlimited kuota kamu tidak bisa dikontrol sebagaimana mestinya.

Setelah Anda mengetahui kuota dalam sebulan habis berapa GB. Dari sanalah saatnya kita harus mengontrol pengeluaran uang agar uang tidak selalu habis gara-gara kuota.

Tips jitu kuota : Cara Menghemat Kuota Internet dan Cara Mengatasi Indosat Lemot Tidak Bisa Internetan

2. Untuk patokan mengontrol diri
Ketika Anda menghabiskan kuota sebesar itu dalam waktu tenggang yang belum sesuai dengan masa berlakunya. Berarti itu tandanya Anda sudah kecanduan dengan namanya dunia maya.

3. Karena operator bukan milik sendiri
Memang ada beberapa penyedia layanan selular yang memberikan fasilitas unlimited seperti operator smartfre, bolt dan lainnya.

Tapi pasti Anda tahu mereka juga membatasi dengan namanya FUP (Fair Usage Police) yang artinya ketika kita menghabiskan kuota FUP maka kuota yang ada akan menurun. Memang masih bisa melakukan internet tapi kecepatannya tidak sesuai apa yang kita harapkan.

Sumber: Koneksia.com